KINGDOM FUNGI (JAMUR) DAN PERANANNYA
Jamur memiliki peranan penting bagi kehidupan, pembuatan beberapa bahan makanan dan minuman, misalnya oncom dan tempe, obat-obatan, sampai menguraikan sampah-sampah organik di lingkungan. Jamur dapat tumbuh di kulit dan menyebabkan noda-noda putih serta dapat menimbulkan rasa gatal. Jamur juga dapat ditemukan di tempat pembuangan sampah, dibagian kayu yang mati atau lapuk atau di tumpukan jerami padi. Jamur tumbuh subur terutama dimusim hujan karena jamur menyukai habitat yang lembab. Akan tetapi, jamur juga dapat ditemukan hampir di semua tempat dimana ada materi organik. Jika lingkungan sekitar mengering, jamur akan mengalami tahapan hidup istirahat atau menghasilkan spora.
Jamur bukan termasuk tumbuhan, meskipun menyerupai tumbuhan. Jamur tidak memiliki klorofil sehingga jamur tidak dapat berfotosintesis. Jamur ditempatkan pada kingdom tersendiri berdasarkan sel yang multiseluler dan cara jamur dalam memperoleh makanan. Jamur bersama dengan bakteri merupakan makhluk hidup dekomposer atau pengurai. Tanpa bantuan jamur, kemungkinan besar permukaan bumi akan penuh dengan sampah.
CIRI-CIRI JAMUR
1. Organisme uniseluler (satu sel) maupun multiseluler (banyak sel).
2. Dinding sel mengandung kitin.
3. Tersusun dari komponen dasar yang disebut hifa dan miselium
4. Eukariotik (memiliki membran inti).
5. Tidak berklorofil.
6. Hidup secara heterotrof
7. Habitat jamur secara umum terdapat di darat dan tempat yang lembab.
8. Berkembang biak secara vegetatif gan generatif
CARA HIDUP JAMUR
1. Jamur saprobik / saprofit
menyerap zat-zat makanan dari bahan organik yang sudah mati, seperti pohon tumbang, tumpukan kertas basah, bangkai hewan atau buangan organisme hidup. Jamur saprobik mempunyai peranan penting sebagai pengurai (decomposer) sisa-sisa organism untuk mengembalikan unsure hara ke dalam tanah.
2. Jamur parasitik / parasit
menyerap makanan dari tubuh organisme lain yang ditumpangi (inang) yang masih hidup, misalnya jenis jamur tertentu yang menginfeksi paru-paru manusia, jamur penyebab panu yang tumbuh di kulit dan penyebab ketombe di kulit kepala.
3. Jamur mutualistik (simbiosis mutualisme)
menyerap makanan dari inangnya, tetapi jamur tersebut memberi keuntungan kepada organism pasangan simbiosisnya. Contohnya: lumut kerak (lichen), perpaduan antara jamur dan alga.
KLASIFIKASI KINGDOM FUNGI (JAMUR)
1. Zygomycota
Ciri-ciri
-Tubuh terdiri atas hifa tak bersekat dan banyak inti sel
-Menghasilkan zigospora sebagai hasil reproduksi seksual
-Septa hanya terdapat pada sel untuk reproduksi
-Dinding sel mengandung zat kitin
-Tidak memiliki tubuh buah
-Bersifat multiseluler
-Reproduksi vegetatif/aseksual dengan cara membentuk spora vegetatif/spora aseksual
Contoh Jamur Zygomycota dan Peranannya
Jamur Roti (Rhizopus stolonifer)
Jika roti yang lembab disimpan ditempat yang hangat dan gelap, beberapa hari kemudian akan tampak jamur tumbuh diatasnya. Pada roti akan tumbuh bulatan hitam, yang disebut Sporangium yang dapat menghasilkan sekitar 50.000 spora.
Jamur Tempe (Rhizopus oryzae)
Jamur tempe digunakan dalam pembuatan tempe.
Pilobolus
jamur yang biasa hidup pada kotoran hewan yang telah terdekomposisi. Jamur ini tidak dapat bereproduksi tanpa adanya bantuan cahaya. Jamur ini menunjukkan respon positif terhadap cahaya
Mucor mucedo
Hidup pada kotoran ternak
Rhizopus nigricans
Menghasilkan asam fumarat, pemasak buah
Rhizopus nodusus
Menghasilkan asam laktat
Ciri-ciri
-Hidup saprofit, parasit atau bersimbiosis
-Tubuh uniseluler dan atau multiseluler
-Reproduksi aseksual dengan membentuk konidiospora
Contoh Jamur Ascomycota dan Peranannya
Saccharomyces cerevisiae
berperan dalam pembuatan minuman beralkohol, tapai, dan pengembang adonan roti.
Penicillium notatum dan Penicillium chrysogenum
berperan dalam pembuatan antibiotik penisilin dengan cara mengekstraksi biakan cair.
Penicillium roqueforti dan Penicillium camemberti
berperan dalam pembuatan keju.
Neurospora crassa dan Neurospora sitophila
merupakan jamur oncom yang memiliki spora berwarna oranye.
Morchella esculenta
jamur yang memiliki tubuh buah mengandung banyak air dan enak dimakan. Jamur ini sering ditemukan di bawah pohon buah-buahan.
Candida albicans
hidup parasit pada jaringan epitel yang lembap, misalnya saluran pernapasan, saluran pencernaan, dan alat kelamin wanita (penyebab keputihan).
Trichophyton mentagrophytes
menyebabkan penyakit kurap pada kulit tubuh dan kulit kepala.
3. Basidiomycota
Ciri-ciri :
-Jamur multiseluler
-Hifa bersekat
-Hifa menempel pada substrat
-memiliki tubuh buah yang disebut basidiokarp
-Hidup saprofit
-Reproduksi secara aseksual dengan membentuk spora konidia
-Reproduksi seksual dengan menghasilkan spora generatif (basidiospora)
Contoh Jamur Basidiomycota dan Peranannya
Jamur kuping (Auricularia polytricha), jamur merang (Volvariella volvacea), jamur shitake (Lentinulla edodes ) dan jamur tiram ( Pleurotus sp.) untuk dikonsumsi
Jamur kayu (Ganoderma applanatum), sebagai obat atau makanan suplemen
Jamur karat ( Puccinia graminis ) merupakan parasite pada daun tanaman pertanian dari family graminea, misalnya jagung dan gandum
Puccinia arachidis, parasit pada tanaman kacang hijau
Ustilago maydis, parasit pada jagung
Amanita ocreata dan Amanita phalloiders, beracun dan mematikan jika dimakan
Amanita muscaria, dapat menyebabkan halusinasi jika dimakan. Jamur ini memiliki tubuh buah yang sulit dibedakan antara yang beracun dan tidak beracun sehingga lebih baik jangan memakan jamur yang belum diketahui dapat dimakan atau tidak
4. Deuteromycota
Ciri-ciri
-Tubuh terdiri dari hifa bersekat
-Dinding sel tersusun atas zat kitin
-Hidup parasit atau saprofit
-Reproduksi aseksual dengan konidium (jamak: konidia), sedangkan reproduksi seksual belum diketahui sehingga jamur ini disebut jamur tidak sempurna (fungi imperfect)
Contoh Jamur Deuteromycota dan Peranannya
Helminthosprium oryzae parasit pada padi
Sclerotium rolfsii parasit pada bawang merah
Tinea versicolor jamur panu
Epidermophyton floocossum jamur kulit, parasit pada kaki atlit
Verticillium penyebab layu pada bibit-bibit tanaman
Curvularia parasit pada rerumputan





Tidak ada komentar untuk "KINGDOM FUNGI (JAMUR) DAN PERANANNYA "